Kalor ( Q ) adalah suatu bentuk energi yang berpindah dari benda bersuhu tinggi ke benda bersuhu renda. Benda yang menerima kalor, suhunya akan naik atau wujudnya berubah. Benda yang melepas kalor, suhunya akan turun atau wujudnya berubah.

Kalor jenis ( c ) adalah banyaknya kalor yang diperlukan untuk menaikkan suhu 1 kg zat sebesar 1 K atau 1oC.

Kapasitas kalor ( C ) adalah banyaknya kalor yang dibutuhkan untuk menaikkan suhu benda sebesar 1 K atau 1oC.

Kalor laten ( L ) adalah kalor yang diperlukan oleh setiap satuan massa zat untuk mengubah wujudnya.